78% Capaian KIA, Kolaborasi Disdukcapil Bersama TP PKK Kota Parepare

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID — Dinas Pendudukan Catatan Sipil (Disdukcapil)Kota Parepare kolaborasi bersama Pokja II Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK)Kota Parepare untuk pembuatan Kartu Identitas Anak, di berbagai sekolah. Salah satunya di sekolah SD 35 Kota Parepare, Kamis 13 Januari 2022.

Kadisdukcapil Parepare Adi Hidayah Saputra mengatakan, kegiatan penerbitan kartu identitas untk mencapai target pemenuhan dokumen kependudukan masyarakat.

Sehingga senantiasa bersinergi dan berkolaborasi bersama pihak Pokja II PKK Kota Parepare dalam rangka rekaman dan penerbitan kartu identitas anak sebagai identitas resmi yang disediakan oleh negara untuk digunakan sebagai berbagai keperluan dan akses layanan publik.

“Sebagai wujud dukungan Parepare Kota Layak Anak, yang menjadi salah satu kriterianya adalah pemenuhan hak sipil anak,” jelasnya.

Hingga saat ini Adi, KIA di Kota Parepare telah mencapai 78 % dari 48 ribu anak usia 0 sampai 17 tahun. Ia pun optimis di tahun 2022 cakupan KIA bisa mencapai 90%.

Syarat penerbitan KIA yakni Kartu Keluarga (KK) dan akte kelahiran, sedangkan anak dari 5-17 tahun telah dilengkapi dengan foto. Pemenuhan KIA juga dimudahkan, Adi menyampaikan warga bisa datang langsung ke kantor, kedua cukup mengirimkan layanan online, dan Disdukcapil yang berkunjung sesuai jadwal yang disepakati. Kartu pun jadi hanya dengan hitungan menit.

Ia menerangkan, Sebelum berkunjung ke sekolah, Disdukcapil menyurati Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare dan Kantor kementrian agama. Setelah ditentukan jadwal sekolah, pihak Disdukcapil turun sesuai jadwal yang disepakati.

Sementara, Ketua Pokja II PKK Kota Parepare, Hj Siti Rahmah Amir mengatakan pelaksanaan perbitan KIA dilaksanakan secara bertahap, dan dilakukan di Sekolah Dasar se Kota Parepare, hingga tanggal 20 Januari mendatang.

“Ini memastikan anak sekolah dasar memiliki kartu identitas anak, mulai dari usia 5 tahun sampai dengan 17 tahun,” tandasnya. (ana)

  • Bagikan