Dispopar Enrekang Ganti Nakhoda, Andalkan PEN Kembangkan 180 Destinasi

  • Bagikan

ENREKANG, PAREPOS.FAJAR.CO.ID — Bupati Enrekang, H Muslimin Bando melantik Pimpinan Tinggi Pratama atau Pejabat Eselon II di Lingkup Pemerintah Kabupaten Enrekang bertempat di Ruang Pola Kantor Setda Enrekang, Selasa, 18 Januari 2022.

Mereka yang dilantik merupakan pejabat yang sebelumnya telah mengikuti tahapan seleksi terbuka Jabatan Tinggi Pratama beberapa waktu lalu diantaranya Asrul Lode ST MT sebagai Inspektur Daerah, Permadi Hasan SE MAP sebagai KA BPKAD, dan Ahmad Faisal SH MH sebagai KA DISPOPAR

Hadir Ketua DPRD Idris Sadik Enrekang beserta Sekda Enrekang H. Baba yang juga turut menjadi saksi dalam penandatanganan berita acara sumpah jabatan dan Perwakilan Dandim 1419 Enrekang serta Polres Enrekang

Bupati Enrekang dalam arahannya kepada pejabat yang dilantik agar senantiasa memberikan pelayanan prima nantinya. “Untuk inspektur saya minta turun ke OPD-OPD lain kalau perlu jemput bola, jangan jauh jauh dari dinas lain kalau perlu undang langsung, begitupun BPKAD deteksi hal-hal yang berpengaruh pada keuangan daerah, lebih baik kita mencegah”ucapnya

Lanjut MB mengatakan potensi wisata di Kabupaten Enrekang sangat besar sekali itu merupakan tugas DISPOPAR untuk memanfaatkannya menjadi PAD Enrekang. “Ada 180 destinasi wisata yang berpotensi untuk di kembangkan menjadi PAD sehingga fasilitas-fasilitas yang dibangun melalui PEN nantinya dapat memberikan Pendapat bagi daerah”pangaksnya

Bupati Enrekang berharap dengan pelantikan ini dapat membawa penyegaran dalam lingkup organisasi di Enrekang. “Kehadiran ketiga kadis baru ini saya harap dapat mempercepat pencapaian visi misi EMAS yaitu Enrekang yang maju, aman, Mandiri, Religius dan Berkelanjutan. (*/ris)

  • Bagikan