KPU Mamuju Tengah Ikuti Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024

  • Bagikan

MATENG, PAREPOS.FAJAR.CO.ID – Komisi Pemilhan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju Tengah mengikuti secara virtual kegiatan Peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak tahun 2024.Hadir pada kegiatan yang berlangsung di aula KPU Mateng, Senin (14/2/2022) malam, Ketua KPU, Nasrul, anggota KPU, Suryadi Rahmat, muhdar, Sampe Amiruddin, Jasmuddin, Ketua Bawaslu Mateng, Elmansyah, anggota bawaslu, Rahmat Muhammad, Pabung Kodim 1418 Mateng, Asisten 1 Setda Mateng, H. Bahri Hamsah, Kabag Ops Polres Mateng, Wakil ketua DPD Nasdem, Muh. Balig, Wasekum DPC Demokrat Mateng, Ronie, Ketua garda Bangsa, abd wahab, Pengurus Perindo, Hasri Salam, Sekum DPD II Golkar Mateng, Firman, Sekum Gerinda Mateng, Rudi Rahmadi.

Divisi Teknis Penyelenggara KPU Mamuju Tengah, Suryadi Rahmat kepada wartawan menyampaikan, kegiatan ini launching peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak tahun 2024 yang secara serentak dilaksanakan diseluruh indonesia.

Dimana kata Suryadi, untuk penyelenggaraan pemungutan suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, anggota DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota serta anggota DPD RI akan digelar pada tanggal 14 Februari 2024.

Sementara untuk pemungutan suara serentak nasional pada pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, wali kota dan wakil wali kota, dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024.

“Kegiatan ini launching penetapan pelaksanaan pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada 14 feruari 2024. Sementara untuk aturan teknisnya masih menunggu PKPU tahapan yang akan dikeluarkan,” kata Suryadi.

Kegiatan ini juga dalam rangka mensosialisasikan kepada Pemda dan Forkompimda bahwa pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024 pada tanggal 14 Februari 2024. (slm/B)

  • Bagikan