IPSI Polman Soroti Cabor Silat Tidak Diikutkan Popda 2022

  • Bagikan

POLMAN, PAREPOS.FAJAR.CO.ID – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Sulbar tahun 2022, yang akan digelar di Kabupaten Polman pada tanggal 8 -12 Mei 2022 mendatang tuai sorotan dari Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Cabang Polman.

Pekan olahraga pelajar 2022 ini hanya akan mempertandingkan Empat Cabor saja, yakni sepakbola, sepak takraw, bulu tangkis dan tennis meja, lantaran terkendala masalah anggaran.

Sekretaris IPSI Kabupaten Polman, Suryananda, mengatakan harusnya diperjelas dulu apa tujuan utama pelaksanaan POPDA Tahun 2022 ini.

“Jika soal potensi prestasi, bukankah Sulbar baru saja meraih 4 medali di Kejurnas Pagar Nusa di Jakarta, yang turun di kelas usia-usia Pelajar,jika soal minat masyarakat, apa pemangku kebijakan sudah melihat bagaimana silat sebagai budaya asli Indonesia, berkembang di daerah kita pada kalangan pelajar,” terang Surya Nanda.

Surya juga menyoroti tujuan dari pada perhelatan Popda 2022 ini. “Sebenarnya kita mencari medali semata ataukah ingin membina atlet secara total atau bagaimana, jika ingin membina, maka ruang ini harus diberi kesempatan pada Cabor yang dianggap tidak berpotensi, pihaknya pun tidak sepakat jika alasan anggaran menjadi penyebab POPDA, hanya akan mempertandingkan empat Cabor saja”, tutup ketua Pagar Nusa Sulbar itu (win)

  • Bagikan

Exit mobile version