Wakil Bupati Majene Arismunandar Kalma saat menggelar audiens dengan Solidaritas Perjuangan Mahasiswa Majene (SPMM) di Ruang Rapat Wakil Bupati Majene.
MAJENE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene tidak hanya berupaya mengoptimalkan pelayanan pendidikan di daerah ini. Namun, tetap memperhatikan fasilitas pendidikan di luar Kabupaten Majene.
Salah satu-satunya, Asrama Mahasiswa Majene yang ada di Kota Yogyakarta untuk segera dibenahi. Pembenahan asrama mahasiswa di Yogyakarta ini, dinyatakan Wakil Bupati Majene Arismunandar Kalma, saat menggelar audiens dengan Solidaritas Perjuangan Mahasiswa Majene (SPMM) di Ruang Rapat Wakil Bupati Majene, kemarin.
"Jadi Asrama Mahasiswa yang berada di Kota Yogyakarta tahun ini, akan direhab sejumlah bangunannya, sesuai hasil kunjungan pak Sekda Majene," akunya.
Untuk 2023, lanjutnya, asrama Mahasiswa di Yogyakarta akan kembali dibangun secara permanen dengan mempersiapkan anggaran sekitar Rp1 miliar.
"Anggaran satu miliar ini tentu saja akan didahului dengan perencanaan, dan akan dilakukan peninjauan asrama Mahasiswa di Yogyakarta dari pihak Dinas PUPR Majene, agar proses pembangunannya berjalan dengan baik dan maksimal sesuai harapan," ungkapnya.
Ia menambahkan, Pemkab Majene akan terus berkoordinasi dengan mahasiswa maupun pelajar yang tinggal di asrama yang berada di Yogyakarta tersebut.
"Jadi rehab asrama Mahasiswa di Yogyakarta, maka mahasiswa yang tinggal di sana bisa tetap nyaman, ini suatu bentuk komitmen kami harus ada perbaikan tahun ini," tuturnya. (edy)