Kaharuddin Kadir Sudah Terima Rekomendasi DPP Golkar Soal Persetujuan Sebagai Ketua DPRD Parepare

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Surat rekomendasi DPP Golkar soal persetujuan Kaharuddin Kadir sebagai Ketua DPRD Kota Parepare menggantikan almarhumah Andi Nurhatina Tipu, sudah turun. 

Hal tersebut diungkapkan Ketua Harian DPD II Partai Golkar Parepare,  Kaharuddin Kadir,  Senin malam,  7 November 2022.

"Surat rekomendasi DPP Golkar yang menetapkan saya sebagai Ketua DPRD Kota Parepare sudah saya terima, " ungkap Ketua Komisi II DPRD Kota Parepare ini. 

Anggota DPRD Parepare tujuh periode ini mengungkapkan,  dirinya yang menjemput langsung rekomendasi DPP Golkar tersebut di Jakarta. 

"Sebenarnya Pak Ketua DPD I  rencananya mau ke Jakarta. Namun karena beliau (Taufan Pawe) masih ada agenda di Makassar membawakan materi di Institut Golkar,  sehingga saya diperintahkan ke Jakarta untuk menerima langsung rekomendasi DPP Golkar itu, " katanya. 

Dia pun menjelaskan, khusus internal Partai Golkar, dirinya  telah melaporkan ke Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel Dr HM Taufan Pawe, dan bahkan telah menyampaikan ke Ketua DPD II Partai Golkar Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan, perihal rekomendasi DPP Golkar ini.  

"Surat rekomendasi DPP Golkar ini,  sudah saya laporkan langsung ke Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel,  dan Ketua DPD II Partai Golkar Parepare, " katanya. 

Tak hanya itu,  Kaharuddin pun mengaku telah diperintahkan untuk segera mengurus administrasinya untuk proses selanjutnya. 

"Saya diperintahkan oleh ketua DPD Partai Golkar Sulsel dan ketua DPD Golkar Kota Parepare untuk mengurus administrasi lanjutannya," ujarnya. 

Untuk prosedurnya, kata Kaharuddin, DPD Partai Golkar Kota Parepare akan menyurat kepimpinan DPRD Kota Parepare melampirkan rekomendasi persetujuan dari DPP Golkar 

"Selanjutnya nanti, pimpinan menjadwalkan untuk mengumumkan di paripurna. Setelah itu, pimpinan menyurut ke Gubernur Sulsel melalui Wali Kota," tandasnya. (*)

.

Editor: PAREPOS
  • Bagikan

Exit mobile version