Puluhan Komunitas Peringati Hari Pahlawan dengan Donor Darah Massal dan Berbagi untuk Nakes

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID – Kolaborasi 22 komunitas di Polewali Mandar, Parepare, dan Pinrang Sulawesi Selatan sukses menggelar donor darah massal dalam rangka memperingati Hari Pahlawan. Aksi sosial ini dilaksanakan di 3 titik berbeda, yakni UTD PMI Kab Polewali Mandar yang berlangsung pada 12 November 2022, sementara pada 13 November 2022 digelar di UTD PMI Kota Parepare dan Lasinrang Park Kab Pinrang.

Andriansyah, penanggung jawab kegiatan menjelaskan Program donor darah ‘Bakti Pemuda Setetes Darah’ untuk Negeri 2022 ini digelar serentak di seluruh Indonesia Timur mulai 29 Oktober sampai 13 November 2022 kemarin. Donor darah massal yang diiniasi oleh Kolaborasi Komunitas Indonesia Timur Area (Kolaborasi KITA) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) ini melibatkan 750 komunitas di 82 Kabupaten/Kota di Indonesia Timur yang tersebar di 15 provinsi.

Program tersebut menghasilkan 3.085 kantong darah dari total pendaftar 5.894. Atas raihan ini Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) memberikan dua penghargaan sekaligus, yakni pertama penghargaan rekor sebagai donor darah terbesar yang dilakukan komunitas. Kemudian rekor kedua yakni donor di provinsi terbanyak, yakni donor darah secara pararel dalam kurun waktu dua minggu di 15 provinsi.

Khusus di Polewali Mandar, Parepare, dan Pinrang, jumlah pendaftar mencapai 130 orang, namun yang memenuhi persyaratan medis untuk diambil darahnya hanya 93 orang. Sehingga jumlah darah yang terkumpul sebanyak 93 kantong.

"Beberapa calon pendonor gagal ikut karena tidak memenuhi syarat medis, seperti Hb rendah, tensi darah yang terlalu tinggi atau rendah, dan sedang mengkonsumsi obat. Tapi secara umum kami bersyukur jumlah darah yang terkumpul cukup banyak, jumlah peserta pun lebih banyak dari tahun sebelumnya," ungkap Andriansyah, Rabu 23 November 2022.

Selain donor darah, kolaborasi komunitas ini juga melakukan rolling thunder (keliling kota) untuk membagikan bingkisan kepada tenaga kesehatan di sejumlah rumah sakit dan kepada juru parkir jalanan. Aksi ini merupakan bentuk apresiasi kepada mereka yang telah menjadi pahlawan dengan membantu orang banyak.

Pras menyebut untuk menambah jumlah partisipan dan kantong darah yang terkumpul pada kegiatan donor darah massal berikutnya, komunitas akan terus menyosialisasikan manfaat donor darah, serta menggelar donor darah secara rutin setiap tiga bulan.

“Terima kasih kepada seluruh anggota komunitas dan masyarakat umum yang telah berpartisipasi menyukseskan donor darah massal, semoga apa yang kita lakukan bisa mendorong lebih banyak anggota masyarakat untuk mendonorkan darahnya,” ungkapnya.

Tahun ini program donor darah massal bagi komunitas dan masyarakat umum di Indonesia Timur ini mengambil tema ‘KITA adalah Pahlawan’. Spirit hari pahlawan diharapkan dapat menjadi energi positif bagi setiap pendonor untuk terus berkontribusi bagi kemanusian.

Adapun komunitas yang terlibat yaitu YNCI Polman, V-One Polman, TOC Polman, CBC Polman, RBC Polman, HPCI Polman, BMC Polman, dan Pahlawan Darah Polman. Selanjutnya, SSFC Parepare, RBC Parepare, CVC Parepare, CVC Sidrap, BC110 Sidrap, SMI Barru, CB Barru, dan YMOC Barru. Lalu, RBC Pinrang, CMXC Pinrang, J-PIC Pinrang, MXRC Pinrang, CVC Pinrang, dan Scoterist Pinrang Bersatu. (*)

  • Bagikan