BARRU, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., menghadiri Peringatan Isra dan Mikraj, di Masjid Nurul Ittihad Pekkae, kelurahan Lalolang, kecamatan Tanete Rilau, kabupaten Barru, pada Senin malam (13/2/2023).
Bupati Suardi Saleh dalam sambutannya secara khusus, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pelaksanaan acara peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1444 H pada hari ini, sehingga dirinya selaku Bupati Barru dapat hadir sekaligus bersilaturrahim dengan segenap hadirin dan jamaah.
Bupati mengatakan, Peringatan Isra Mikraj ini tentunya harus dijadikan sebagai momentum perwujudan rasa syukur kepada Allah SWT, yang senantiasa menganugerahkan berbagai nikmat kepada kita sekalian.
"Yang paling utama dalam peringatan Isra Mikraj ini adalah bahwa sikap dan perilaku Nabi Muhammad SAW harus dijadikan suri tauladan bagi kita semua dalam setiap aspek keseharian kehidupan kita di dunia ini," terang Bupati.
Lebih lanjut diharapkan, melalui momentum peringatan Isra Mikraj ini pula, hendaknya harus dimanfaatkan untuk tetap istiqomah, mengikat diri terhadap ajaran Islam yang utuh, menyempurnakan ahlak dengan menjabarkan, menterjemahkan, merespon pesan dan nilai Islam kedalam seluruh aspek kehidupan.
"Sehingga kita tidak terjebak pada acara seremonial yang terus berulang tanpa berimplikasi terhadap terjadinya perubahan fundamental dalam kehidupan kita ke arah yang lebih baik," ujarnya.
"Melalui kesempatan ini, perkenankan pula saya mengajak kepada kita semua, agar peringatan Isra Mikraj kita jadikan sebagai media atau pedoman pencerahan bagi sikap dan tindakan kita, sehingga dari waktu ke waktu, dari hari ke hari, amaliah kita akan terus mengalami peningkatan, baik dari segi kualitas maupun kuantitas, serta sejalan dengan salah satu misi Kabupaten Barru, yakni, Mewujudkan masyarakat yang berakhlak mulia yang menjunjung tinggi nilai-nilai agama," urai Bupati Barru dua periode itu. (Humas IKP)