BARRU, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi mengunjungi Kabupaten Barru, Rabu, 8 Maret. Menkes mengunjungi Salah Satu pustu di Kecamatan Soppeng Riaja dan Puskesmas Padongko di Kecamatan Barru.
Menkes mengaku kedatangannya di Barru untuk memastikan informasi angka stunting d Barru turun. "Saya datang ke Barru ini karena di Jakarta itu bapak bupati sama ibu bupati ketahuan angka stuntingnya turun komitmennya luar biasa jadi itu saya mau pastikan dan itu betul dan memang dilengkapi data yang akurat," ungkapnya.
Menkes juga mengatakan, keterlibatan kader seperti posyandu, mpo darti juga sangat baik.
"Jadi keterlibatan kader dalam stunting ini juga cukup baik. Termasuk pemberian protein seperti telur yang betul-betul sampai dimulut," ungkapnya.
Adapun data penurunan prevalensi stunting per-kabupaten/kota di Sulsel, mencapai angka 12,3 persen dengan Kabupaten Barru sebagai yang unggul.
Dari 24 kabupaten/kota, Barru menjadi kabupaten yang unggul di Sulsel dengan total angka penekanan stunting mencapai 12,3 persen, disusul Bone dengan 7,4 persen dan Palopo di urutan ketiga sebanyak 6,3 persen. (mad)