SOPPENG, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Wakil Bupati Soppeng, H Lutfi Halide secara resmi membuka Seleksi Tiwatil Quran dan Hadist (STQH) IV tingkat Kabupaten Soppeng 2023, di lapangan sepak bola Andi Balli Kecamatan Citta, Senin malam, 6 Maret 2023.
Kepala Bagian Kesra Setda Soppeng Andi Muhammad Rasyidi S.Sos, MSi dalam laporannya mengatakan, pelaksanaan STQH ini dimaksudkan sebagai momen syiar Islam untuk mendorong peningkatan pengetahuan, menumbuhkan rasa kecintaan kita terhadap Al-Quran.
STQH yang mengangkat tema, Menjadikan Al-Quran dan Hadist sebagai pedoman menuju Soppeng yang lebih baik, berlangsung mulai tanggal 6-8 Maret. Diikuti 127 peserta perwakilan dari 8 kecamatan se-Kabupaten Soppeng, dengan memperlombakan 4 cabang yang terdiri 20 golongan.
Lanjut Andi Rasyidi, pelaksanaan STQH ini bertujuan untuk mencari Qori dan Qori'ah, Hafizh dan Hafizah terbaik dan berkualitas yang nantinya akan mewakili Kabupaten Soppeng pada STQH tingkat Provinsi Sulsel yang dipusatkan di Kabupaten Selayar pada tanggal 5-11 Mei 2023.
Wakil Bupati Soppeng, H Lutfi Halide dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan STQH ini merupakan wujud keinginan kuat untuk membumikan ajaran Alquran serta menegakkan syiar Islam, untuk memperkokoh nilai-nilai agama dalam sendi-sendi kehidupan masyarakat.
"Bagi kaum muslim Al Quran merupakan sumber petunjuk dan pedoman hidup yang aktual sepanjang masa, bernilai luhur universal yang sejalan dengan fitrah manusia," ungkapnya.
Dengan demikian, kata Lutfi Halide, STQH ini tidak semata-mata wahana untuk berlatih dan berlomba membaca Al Quran, tapi jalan untuk mengedukasi umat untuk semakin mencintai dan membumikan Al Quran.
"Kepada seluruh dewan hakim, agar memberikan penilaian yang seadil-adilnya kepada seluruh peserta, karena hasil seleksi ini nantinya yang akan mewakili Kabupaten Soppeng ke tingkat Provinsi Sulsel," harap Lutfi Halide. (wis)