Ajukan 24 Bacaleg, PBB Parepare Bidik 4 Kursi di DPRD 

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kota Parepare mengajukan 24 bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Parepare yang dipersiapkan bertarung pada Pileg 2024.

PBB menjadi partai keempat yang mengajukan bacaleg di KPU Parepare dengan status diterima setelah dilakukan pemeriksaaan berkas dalam pengawasan Bawaslu Parepare. 

"Alhamdulillah, kita sudah melakukan pendaftaran bacaleg DPRD kota Parepare dan kami dinyatakan diterima, kami sudah bisa melanjutkan tahap verifikasi mudah-mudahan apa yang menjadi harapan kami dan DPP bisa terwujud," jelas Ketua DPC PBB Kota Parepare, Sudirman Tansi usai usai menyerahkan berkas bacaleg  di Kantor KPU Kota Parepare, Sabtu, 13 Mei 2023, sekitar pukul 13.00 Wira.

Legislator 4 periode ini pun mengaku membidik 4 kursi di DPRD Kota Parepare. "Kita target 1  kursi setiap dapil," katanya.

Sudirman juga menyinggung soal angka 13 yang menjadi nomor urut partainya yang dipersepsikan sebagai angka sial. Namun bagi dirinya angka 13 adalah angka keberuntungan. 

"Angka 13 bukanlah angka sial soal tapi angka keberuntungan bagi kami PBB, angka 13 itu jika digabung menjadi huruf b, artinya, bacaleg PBB itu baik, bagus dan bijak sehingga layak dipilih , " optimisnya. 

Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kota Parepare, Safriani Sudirman menjelaskan hingga h-2 penutupan pengajuan bacaleg  parpol yang telah mengajukan bacalegnya masing-masing PKS, PAN, NasDem serta PBB. "Partai lain akan menyusul hingga batas waktu yang telah ditentukan. Kemungkinan besok akan padat, " ujarnya. 

Ia mengingatkan kepada pengurus parpol untuk segera melakukan pengajuan bacaleg. 

"Besok hari terakhir, kita akan menerima pengajuan bacaleg hingga pukul 23.59 Wita, kami imbau ke parpol supaya sebisa mungkin tidak mendaftar di akhir waktu, " tandasnya. (*)

Editor: PAREPOS
  • Bagikan

Exit mobile version