Kades Nilai  Program Gubernurku Rp1 M per Desa Jawab Kesulitan Pemdes

  • Bagikan

TAKALAR, PAREPOS.FAJAR.CO.ID - Gagasan program bantuan keuangan desa Pemprov Rp1 M per desa yang disiapkan kandidat bakal calon gubernur Sulsel 2024, Dr Ilham Arief Sirajuddin (IAS), mendapat respons positif dari sejumlah kepala desa di Kecamatan Kepuluan Tanakeke.

Program ini diyakini bisa memberi ruang membangun lebih luas bagi pemerintah desa. Itu bisa menjadi penguatan pembangunan ekonomi di samping sumber anggaran desa yang sudah ada dari APBN dan APBD Kab Kota. Dari pemprov memang belum ada selama ini.

"Dan yang lebih menarik dari program ini adalah skemanya. Di mana pemerintah desa diberi keleluasaan bersama warga menentukan pemanfaatan anggaran itu. Ini pola yang tidak ditemukan dari Anggaran Dana Desa (ADD) dan Dana Desa. Karena dua sumber dana itu sebenarnya sudah jelas peruntukannya," ujar Kades Tompo Tana, Tanakeke, Awaluddin Dg Nompo, saat menerima kunjungan IAS di Desa Tompo Tana, Senin, 5 Juni 2023.

Dalam pertemuan itu, IAS mendapat kejutan dari dua tokoh masyarakat Tompo Tana, H Saparuddin Dg Mangung dan H Bundu Dg Bunga.

Haji Mangung selaku tuan rumah, sengaja menyajikan kue onde-onde. Mereka sebutnya adalah umba-umba. Yang disediakan khusus untuk seseorang yang baru masuk kampung itu.

Haji Mangung lalu meminta Cagub dengan tagline GubernurKu itu mencicipinya. Dengan harapan IAS kembali ke Tompo Tana kelak sudah berstatus Gubernur Sulsel.

Penyampaian ini sontak disambut ucapan amin serentak dari ratusan warga yang hadir.

"Insya Allah dengan mencicipi umba-umba ini, kami dengan hati tulus sudah menganggap Pak Ilham sebagai warga Tanakeke, khususnya sebagai warga Tompo Tana," tegas Haji Mangung.

Roadshow politik IAS di Tanakeke didampingi tokoh masyarakat Tanakeke, Jafri Y Timbo Daeng Rola. Rombongan GubernurKu menginap di Pulau Satangnga, Desa Mattiro Baji. IAS menginap di rumah salah satu warga, Daeng Muntu.

Jarak Pulau Satangnga dari Tompo Tana sekira 30 menit menggunakan speedboat. 

IAS menggelar silaturahmi dengan warga Mattiro Baji usai salat Isya. Kades Mattiro Baji, Ridwan Dg Tawang yang ikut menyambut IAS menjelaskan kedatangan IAS adalah sejarah. Menjadi sosok Cagub pertama sejauh ini yang mau menginjak kaki di Tana Keke.

"Apalagi sudah bersedia menginap sembari mendengarkan aspirasi langsung dari warga. Ini kebanggaan tersendiri buat kami warga Desa Mattiro Baji," jelas Ridwan. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version