Dinas Kesehatan Pinrang Galakkan Gerakan Aktifkan Posyandu

  • Bagikan

PINRANG,PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Dinas Kesehatan Pinrang mulai menggalakkan gerakan aktifkan pos pelayanan terpadu (Posyandu).

Melalui bidang Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat mengajak para orang tua untuk memanfaatkan pelayanan di Posyandu.

Sub Koordinator Promkes dan PM, Hj Kasmawati, M.kes mengatakan, gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mengakses pelayanan kesehatan yang disediakan oleh Posyandu.

Menurutnya Posyandu menyediakan layanan kesehatan, seperti gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak, konsultasi kesehatan, dan penyuluhan.

"Ayo para orang tua bawa anak-anak kita ke Posyandu" kata Hj.Kasmawati saat melakukan sosialisasi Gerakan Aktifkan Posyandu, di Posyandu Awang-awang Bahagia, Jumat ,14 Juli 2023.

Salah satu Narasumber di kegiatan itu Hj. Musdalifah menjelaskan Posyandu memberikan kesempatan bagi petugas kesehatan untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan anak secara rutin, serta memberikan saran dan edukasi kepada orang tua tentang perawatan anak yang baik.

Kegiatan Gerakan Aktifkan Posyandu akan berlanjut di enma posyandu lainnya dalam waktu dekat ini.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version