Guru SDN 47 Juara 1 Stand Up Comedy

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID - Salah seorang guru UPTD SD Negeri 47 Kota Parepare, Muhlis alias Wa Karennu, mempersembahkan medali emas pada lomba stand up comedy di Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang dilaksanakan di Kabupaten Soppeng 24 - 28 Juli 2023.

Itu setelah Wa Karennu, mampu bersaing dengan peserta yang berasal dari 24 kabupaten/kota di Sulsel. Dengan ciri khasnya, Wa Karennu berjalan menuju ke panggung dengan membawa sepeda ontelnya layaknya sang Guru si Oemar Bakri, membuat para penonton terkesima dan suasana ruangan menjadi hidup dan riuh disertai tepuk tangan yang meriah.

Adapun materi yang dibawakan, menceritakan tentang cita-cita dari dahulu ingin menjadi seorang guru. Dalam lawakannya, sangat senang ketika mengingat masa tempo dulu waktu belajar. Buku yang begitu sangat dikenangnya yaitu buku bacaan, ini budi, ini ani.

Dalam kesehariannya, selain sebagai guru di UPTD SD Negeri 47 Kota Parepare, Muhlis juga dikenal sebagai seniman dan budawan di Kota Cinta Habibie Ainun.

Juga seorang penyanyi dan sering tampil di acara-acara resmi, memberikan hiburan kepada masyarakat, baik di Kota Parepare maupun di luar daerah.

Wa Karennu berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya untuk mewakili PGRI kota Parepare.

"Terima kasih banyak kepada ketua PGRI Kota Parepare Bapak Makmur yang telah mempercayakan kepada saya untuk mengikuti kegiatan ini. Alhamdulillah berkat support, saya dapat meraih juara 1," ujarnya.

"Begitu pula terima kasih banyak kepada kepala UPTD SD negeri 47 Kota Parepare Sudirman Manda yang telah memfasilitasi saya bisa menjadi peserta pada Porseni PGRI tahun ini. Berkat dukungannya sehingga saya bisa juara," tandasnya. (has)

  • Bagikan

Exit mobile version