Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Lakukan Pembinaan Pada Peternak

  • Bagikan

BARRU, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten Barru melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan melakukan monitoring, pemantauan dan pembinaan pada peternak unggas untuk menjamin ketersedian telur sebagai bahan pangan Nasional sekaligus menjaga stabilitas harga di tingkat konsumen.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barru, Ir Ahmad MM, Kamis, 3 Agustus mengatakan bahwa tujuan monitoring dan pemantauan yang dilakukan adalah untuk melakukan pembinaan pada peternak unggas demi menjamin ketersediaan telur.

"Kita melakukan monitoring, pemantauan dan pembinaan pada peternak unggas untuk menjamin ketersediaan telur sebagai bahan pangan Nasional sekaligus menjaga stabilitas harga di tingkat konsumen,"ujarnya.

Di samping itu, lanjut dia kami juga melakukan pembinaan agar peternak lebih sejahtera. "Kita juga tentu melakukan pembinaan ini agar para peternak bisa lebih sejahtera,"ungkapnya. (mad)

  • Bagikan

Exit mobile version