MAROS, PAREPOS.FAJAR.CO.ID - Beredar kabar terkait akun media sosial mengatasnamakan Bupati Maros Chaidir Syam yang sedang meminta dana setoran dengan modus kenaikan jabatan dan mutasi penugasan.
Akun media sosial facebook itu atas nama Haji Andi Chaidir Syam dengan foto Bupati Maros dan Ketua TP PKK Maros, Vivi Ulvia.
Dalam unggahan Official Instagram Bupati Maros, chaidirsyam_, sebuah percakapan memperlihatkan iming-iming dari akun palsu Chaidir Syam meminta sejumlah uang ke korban.
Bupati Maros, Chaidir Syam saat dikonfirmasi membenarkan laporan akun tersebut yang mencatut nama dan fotonya. Chaidir pun meminta kepada masyarakat Maros untuk tetap waspada dan tidak mudah percaya.
"Saya sudah lihat, dan itu sudah kesekian kalinya dengan modus yang berbeda, maka dari itu saya secara pribadi dan atas nama Bupati Maros meminta kepada khalayak untuk tidak mempercayai akun media sosial atas nama saya," ujarnya saat dikonfirmasi," Rabu 20 September 2023.
"Selain modus mutasi, ada juga laporan modus memberikan bantuan atau meminta sumbangan ke teman facebook dan kontak whatsapp," tambahnya.
Ia melanjutkan, jika akun asli atas nama Chaidir Syam yang ada di Facebook bukan akun personal melainkan akun halaman yang dikelolanya langsung bersama tim. Sama halnya di akun Instagram, hanya akun yang centang biru yang dikelola langsung.
"Untuk facebok memang dari awal akun pribadi hanya Chaidir Syam dimana jumlah temannya sudah penuh, makanya kami membuat akun halaman agar bisa menjangkau masyarakat luas. Dan kami hanya menggunakan untuk sebagai laporan masyarakat, tidak ada percakapan pribadi," beber Chaidir. (*)