MAROS, PAREPOS.FAJAR.CO.ID - Dinas Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Maros bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Maros menggelar Lomba Desain Baju berbahan Ecoprint tingkat se Kabupaten Maros.
Kegiatan yang dihadiri langsung Ketua Dekranasda Maros, Vivi Ulfia Chadir itu diikuti 14 perwakilan kecamatan se Kabupaten Maros dan dibuka oleh Bupati Maros, Chaidir Syam yang diwakili Kepala Dinas Parpora Maros, M Ferdiansyah di Hall Grand Mall Batangase, Jumat malam 27 Oktober 2023.
Pada sambutannya Bupati Maros mengatakan jika perubahan zaman sangat mempengaruhi segala bidang, termasuk seni dan budaya. Pengaruh itu sendiri paling banyak dialami generasi milenial yang tertarik ke perubahan yang terbilang modern.
"Seni dan juga Budayanya pun sudah mulai mengikuti budaya modern. Tidak dapat dipungkiri bahwa budaya modern tersebut telah menggerus sedikit demi sedikit budaya tradisional kita, termasuk dalam hal bidang fashion," ujar Chaidir Syam melalui sambutannya yang dibacakan Kadisparpora Maros.
Ia melanjutkan dimana melalui kegiatan ecoprint, para generasi milenial ikut untuk peduli terhadap lingkungan, seni dan menjaga budaya. "Kegiatan ecoprint hari ini adalah langkah kecil, namun bermakna besar dalam usaha kita untuk menjaga alam dan mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan," ujarnya.
"Ecoprint adalah teknik cetak yang ramah lingkungan, dimana kita menggunakan bahan-bahan alami dan menghindari penggunaan bahan kimia yang merugikan," sambung Chaidir Syam.
Chaidir juga menyebutkan dimana kegiatan yang dikerjasamakan dengan Dekranasda Maros itu diharapkan dapat terciptanya karya seni yang indah, dan juga memberikan kontribusi positif terhadap ekosistem.
"Dengan menyatukan seni dan kesadaran lingkungan, kita dapat menjadi agen perubahan yang mendorong praktek-praktek berkelanjutan dalam kehidupan sehari-hari," tutupnya.
Diketahui, perlombaan yang mengangkat tema Kreatifitas dan Fashion Dalam Balutan Warna Alam itu menghasilkan sejumlah juara yang berasal dari kecamatan se Kabupaten Maros, diantaranya Juara 1 diraih oleh utusan Kecamatan Mallawa, Juara 2 dari utusan Kecamatan Simbang, Juara III dari utusan Kecamatan Turikale, dan Juara Favorit diberikan kepada utusan Kecamatan Marusu. (*)