Akbar Ali Dampingi Pj Gubernur Sulsel Pantau Gudang Logistik di KPU Parepare

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID--Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin dalam kunjungan kerjanya menyempatkan memantau kesiapan logistik di KPU Parepare. Dalam pemanatauan itu, Bahtiar didampingi Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali
ke Gudang Logistik KPU Parepare, Selasa, 9 Januari 2024.

Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin mengaku akan terus mendukung proses pelaksanaan pemilu yang dilakukan oleh KPUD dan Bawaslu. Kata dia, pihak Pemprov bersama Pemerintah Kota dan Kabupaten akan mendukung apapun kebutuhan KPU dan Bawaslu untuk suksesnya pemilu.

Bahtiar mengatakan, dari hasil pantauan seluruh logistik pemilu di Parepare sudah lengkap, termasuk surat suara untuk DPR RI, DPRD provinsi, serta DPRD kabupaten dan kota.

“Kami semakin yakin persiapan di daerah jauh lebih baik dan sangat baik dan hampir tidak ada tantangan yang terlalu signifikan,” ujarnya.

Dia menjelaskan meski semua kesiapan dianggap matang, namun nantinya akan tetap dilakukan skenario cadangan sebagai upaya darurat.

Selain itu, kata Bahtiar lagi, sesuai Arahan Presiden Republik Indonesia kepada para pejabat gubernur dan pejabat walikota, agar memastikan seluruh tahapan pemilu tidak ada kendala.

“Sudah kita lakukan antisipasi termasuk bersama kepolisian dan jajaran lain, sekali lagi saya tegaskan siapapun yang menjadi kebutuhan kawan-kawan KPU dan Bawaslu, sepanjang ada permintaan pasti kami penuhi untuk melancarkan pemilu 2024,” tandasnya. (*)

Editor: PARE POS
  • Bagikan