BARRU, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel) memiliki berbagai ragam kuliner yang enak untuk di nikmati bersama keluarga, selain Tiram Bakar ada juga bebek Palekko.
Salah satunya jika kamu berlibur di Kabupaten Barru bertajuk Bumi Hibrida ini, jangan lupa mencoba Bebek Palekko dan Udang Vaname (udang putih) di Rumah Makan Tepi Empang LembaE.
Lokasi rumah makan ini, cukup strategis karena terletak sekitar kuliner wisata makan tiram bakar tak jauh dari kota, di Lingkungan Lembae, Kelurahan Coppo.
"Lokasinya dekat dari wisata tiram bakar Lembae, Kelurahan Coppo,"ujar pemilik Rumah Makan Tepi Empang LembaE Ahmadi Selasa,13 Februari.
Palekko adalah kuliner khas Sulawesi Selatan yang berbahan utama dari bebek muda. Saat memesan, kalian bisa meminta tingkat kepedasan yang diinginkan sesuai dengan selera.
"Palekko cukup digandrungi masyarakat karena rasanya yang gurih dan juga pedas apalagi ditemani nasi hangat yang mengepul," pungkasnya.
Bak suasana pedesaan tempat Rumah Makan Tepi Empang Lembae begitu asri nan sejuk, sehingga saat menyantap palekko terasa semakin nikmat.
"Kami juga biasa menerima acara seperti reuni, arisan dan kegiatan lainnya namun harus reservasi dulu," sebutnya.
Untuk harga per porsi Palekko dibandrol dengan Rp 100 ribu untuk satu ekor bebek, itu bisa dinikmati dengan 3 orang.
"Selain bebek Palekko ada juga udang Vanamei, cumi, ikan bolu bakar yang masih segar,"sebutnya.
Tidak perlu khawatir juga, jika anak-anak sedang bosan mereka bisa bermain ayunan, naik perahu yang telah disediakan di area rumah makan .
"Kalau anak-anak kecil bosan, mereka juga dapat bermain di tempat yang telah di sediakan seperti naik perahu," tandasnya. (*)