PINRANG,PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Dinas Kesehatan bersama Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Pinrang menyalurkan bantuan kepada korban bencana di Kebupaten Luwu. Bantuan berupa tenaga kesehatan dan obat-obatan serta bahan kebutuhan pokok lainya dikirim ke lokasi bencana.
Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Pinrang drg. Dyah Puspita Dewi mengatakan,yang diberangkatkan terdiri enam orang tim relawan dari Public Safety Center (PSC) 119 Pinrang
"Tim Relawan di sebanyak 6 orang yang dipimpin dr M Lutfy Ketua Harian PSC 119 Dinkes Pinrang"kata Dyah,Rabu kemarin.
Setelah sampai di lokasi tim relawan,kata Dyah akan bergabung dengan tim di Posko induk.
Ia menyampaikan keprihatinan atas musibah tersebut,dengan bantuan yang dikirim diharapkan membantu memulihkan kondisi kesehatan masyarakat yang terdampak.
"Kami turut prihatin dengan kondisi para korban bencana di Kabupaten Luwu. Donasi ini merupakan sumbangan dari segenap pegawai Dinas Kesehatan, IDI Cabang Pinrang dan beberapa Puskesmas di Kabupaten Pinrang” tuturnya.
Selain memberikan layanan kesehatan, tim medis juga akan memberikan penyuluhan kepada masyarakat terkait cara menjaga kesehatan di tengah kondisi darurat.
Dalam pantauan,tim dilepas oleh Kepala Dinas Kesehatan Pinrang Dyah Puspita Dewi. (*)