PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Dorongan dan dukungan terhadap Ketua DPC Partai Demokrat Parepare, Rahmat Sjamsu Alam (RSA) untuk maju Pilkada Parepare terus mengalir.
Hal itu, tampak dari munculnya sejumlah baliho yang tersebar disejumlah titik, dan dipasang secara mandiri dan inisiatif sendiri oleh warga.
Pemasangan baliho bergambar RSA itu masif dan tersebar di beberapa titik strategis.
Salah satunya di di Jalan Bumi Asri, Kelurahan Bumi Harapan, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare.
Baliho RSA, tidak menunjukkan secara spesifik informasi terkait posisi sebagai Bakal Calon Wali Kota maupun Wakil Wali Kota.
Baliho berukuran panjang 4 meter dan lebar 2 meter ini, hanya memberikan informasi berupa tulisan yakni "Bersama Menuju Parepare Berkemajuan dan Berkeadilan".
Salah seorang warga setempat, Arham mengatakan, pihaknya sangat mengharapkan RSA untuk maju dan bertarung pada Pilkada Parepare.
"Entah itu sebagai Calon Wali Kota atau Wakil Wali Kota, saya rasa tidak masalah. Yang jelas Pak Rahmat punya kualitas dan pengalaman yang mumpuni untuk memimpin kota ini," ungkapnya.
Dia menilai sosok RSA juga merupakan tokoh yang memiliki kapasitas dan kapabilitas dalam manajemen yang baik selama menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Parepare selama dua periode.
RSA, kata dia, punya pengalaman dalam memimpin berbagai organisasi juga membuktikan kualitasnya. Ruang diskusi masih beliau lakukan. Belum lagi sosok yang komunikatif dan selalu ada solusi.
"Saya tidak meragukan kemampuan Pak Rahmat jika memimpin Parepare. RsA juga paham aturan dan senantiasa mengupdate pengetahuannya terkait regulasi-regulasi yang dikeluarkan pemerintah. Saya rasa itu modal penting juga harus dimiliki bagi seorang calon pejabat ke depannya, dan itu ada pada Pak Rahmat," bebernya.
Karena itu, dirinya berharap RSA tidak lagi ragu dalam menentukan sikap untuk maju Pilkada Parepare.
"Pak Rahmat tak perlu khawatir untuk maju Pilkada, karena saya yakin banyak warga yang siap mendukung dan bekerja untuk memenangkan beliau," ucapnya.
Menanggapi respons.positif warga, RSA yang kini menjabat Wakil Ketua DPRD Parepare tersebut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada warga yang mendukung dan mendorong dirinya untuk maju Pilkada.
RSA menyebut bahwa dukungan warga menjadi bukti kerja-kerjanya selama di DPRD dirasakan oleh masyarakat.
"Dalam menyikapi Pilkada ini tentunya saya harus melihat survei dan dinamika politik yang ada. Yang jelas saya sudah menyatakan diri untuk maju, cuma nanti kita lihat bagaimana progres dinamikanya," tandas RSA. (*)