PINRANG,PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pinrang, membuka layanan administrasi kependudukan selama pelaksanaan Festival Bumi Lasinrang (FBL) yang berlangsung di kawasan Pantai Wisata Alfath Stira Paradise, 28 Juni- 6 Juli 2024.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pinrang Andi Askari mengatakan, Disdukcapil membuka stand
pelayanan di lokasi FBL bertujuan memudahkan masyarakat setempat untuk mendapatkan layanan administrasi kependudukan.
"Jadi kami selalu terlibat pada setiap momentum yang melibatkan masyarakat. Ini juga merupakan bagian dari program jemput bola untuk mendekatkan pelayanan bagi warga," ungkapnya.
Apalagi lokasi FBL yang jauh dari perkotaan, sehingga masyarakat setempat bisa mendatangi stand Disdukcapil untuk mengurus administrasi kependudukan.
Menurut Andi Asakari, layanan jemput bola seperti ini diharapkan bisa mempercepat capaian target penyelesaian dokumen kependudukan.(*)