Popularitas Menanjak, Hermanto Dinilai Figur Paling Siap Maju Calon Wakil Wali Kota Parepare

  • Bagikan

PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Konsistensi Ketua DPC Partai Hanura Parepare Hermanto bergerak masif mensosialisasikan diri sebagai bakal calon wakil wali kota  (wawali) di Pilkada Parepare terus meraih dukungan dan simpati warga.

Pupolaritas yang cukup baik, Hermanto makin disukai.  Hermanto bahkan diyakini oleh publik mampu menjawab keluh kesah masyarakat.

Hal itu, terungkap dari berbagai testimoni warga di beberapa lokasi sosialisasi.

Seperti halnya, saat sosialisasi di wilayah Bukit Indah, Kecamatan Soreang.

Warga tampak antusias dan bersemangat bertemu Hermanto.

"Kami dukung Bapak Hermanto maju calon wakil wali kota Parepare. Kami punya alasan memilih beliau. Salah satunya, punya kapasitas, dan pengalaman menjadi anggota DPRD," kata Asrianti,  ibu rumah tangga.

Dalam kesempatan itu, Hermanto menerima aspirasi dari warga yang hadir, di antaranya terkait layanan BPJS Kesehatan, pupuk untuk meningkatkan produksi tanaman sayur, serta lapangan kerja dengan memberdayakan tenaga kerja lokal.

"Kami harus mengadu ke mana kalau BPJS kami tidak aktif. Belum lagi kalau menunggak dan kami ingin pindah ke BPJS yang dibiayai pemerintah. Semoga Pak Hermanto bisa memfasilitasi kami," kata Asrianti.

Saat sosialisasi di wilayah Sumpang Minangae, Hermanto pun mendapat dukungan luar biasa dari warga.

"Parepare butuh pemimpin seperti sosok Pak Hermanto yang mau mendengarkan dan menindaklanjuti keluhan warga. Oleh karena itu, kami mendukung Pak Hermanto untuk maju sebagai calon wakil wali kota," kata Widiawati.

Warga lainnya, Rusman mengungkapkan, pihaknya berharap pemerintah ke depan lebih memperhatikan warga Parepare untuk dilibatkan dalam proses pembangunan fisik.

"Artinya, kami sebagai tenaga kerja lokal harus diperhatikan untuk diserap dan dipekerjakan. Karena, itu bagian dari upaya dalam mengurangi angka pengangguran. Kami yakin Pak Hermanto dapat wujudkannya, kami mendoakan" ungkapnya.

Di berbagai kesempatan sosialisasi, Bakal Calon Wakil Wali Kota Parepare Hermanto mengapresiasi dan berterima kasih atas dukungan dan doa dari warga yang terus mengalir agar dirinya menuju calon wakil wali kota di Pilkada Parepare.

"Tentunya, silaturahmi dan sosialisasi ini sebagai bentuk ikhtiar saya untuk mengabdi di Parepare, dan memberikan manfaat secara meluas kepada masyarakat," tandas Hermanto. (has)

Editor: PARE POS
  • Bagikan