PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Erna Rasyid Taufan dan Rahmat Sjamsu Alam (Erat Bersalam) telah mendaftar sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare di Kantor KPU, Kamis, 29 Agustus 2023, siang.
Erat Bersalam menjadi pasangan kedua yang mendaftar untuk kontestasi Pilkada Serentak 2024 yang diusung oleh tiga partai politik, yakni Golkar, Demokrat, dan Gelora, dengan total 34 ribu lebih suara sah di Pileg 2024 lalu.
Rombongan pasangan Erat Bersalam tiba di Kantor KPU Parepare pada pukul 11.25 Wita. Mereka datang dengan konvoi besar yang terdiri dari kendaraan roda dua dan roda empat, diiringi pendukung dan simpatisan yang membawa bendera partai pengusung serta poster-poster kampanye. Erat Bersalam disambut Tari Paduppa dan dikalungi sarung sutra saat tiba di KPU.
Ketua Tim Pemenangan Erat Bersalam, Kaharuddin Kadir, menyatakan optimisme atas antusiasme pendukung yang turut memeriahkan pendaftaran tersebut.
"Kami mohon maaf jika perjalanan menuju KPU mengganggu lalu lintas, namun kami sangat menghargai animo tinggi dari masyarakat Parepare yang ikut mengiringi pasangan kami," singkat Kaharuddin.
Sementara itu, Calon Wali Kota Parepare, Erna Rasyid Taufan bersyukur semua tahapan pendafataran pasangan calon Wali kota dan wakil wali kota berjalan dengan lancar.
"Alhamdulillah, sampai sejauh ini semuanya berjalan dengan lancar. Dan kemudian, tentunya saya berterima kasih kepada KPU yang sangat teliti meneliti berkas-berkas kami yang dinyatakan lolos," singkatnya.
Ketua KPU Kota Parepare, Muh. Awal Yanto menjelaskan hari ketiga pendaftaran menerima pasangan calon wali kota dan Wakil Wali kota Erna Rasyid Taufan dan Rahmat Sjamsu Alam.
Ia menyebut bahwa pasangan Erat Bersalam diusung oleh tiga partai politik dengan perolehan total suara sah pada Pemilu.
Setelah menyambut kedatangan paslon Erat Bersalam KPU Parepare memastikan kelengkapan dan kebenaran persyaratan pencalonan.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan dokumen di atas pendaftaran dinyatakan diterima," tandasnya. (has)