Deklarasi Erat-Bersalam Usung Konsep Parepare Maju

  • Bagikan

PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Sebelum mendaftar ke KPU Parepare, bakal pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare Erna Rasyid Taufan dan Rahmat Sjamsu Alam menggelar deklarasi pasangan calon yang berlangsung di Mabes, kediaman Taufan Pawe, Jalan Bau Massepe, Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Kamis, 29 Agustus 2024.

Deklarasi itu, diawali dengan pengukuhan Komunitas Erna Durahman Zakiah (EDZ) yang menyatu dan berjuang bersama-sama Erat Bersalam untuk melanjutkan pembangunan di Parepare

Dalam deklarasi itu, hadir para ketua, pengurus dan kader partai pengusung Erat Bersalam, yakni Partai Golkar, Demokrat dan Gelora. Hadir dua wali kota Parepare pada masanya, Sjamsu Alam dan Taufan Pawe.

Hadir membersamai Anggota DPR RI dari Partai Demokrat Andi Muzakkir Akil dalam deklarasi itu. Turut membersamai para tokoh, komunitas, relawan, simpatisan dan pendukung Erat Bersalam.

Erna Rasyid Taufan mengukuhkan langsung
EDZ Community untuk bergabung de.gan tim pemenangan pasangan Erat Bersalam di Pilkada Parepare.

" Semoga kita diberi amanah, dan petunjuk untuk mewujudkan cita-cita masyarakat Parepare," kata Erat.

Sorakan Erat Bersalam Menang dijawab Wali Kota Ku bergema di acara deklarasi.

Deklarasi dipimpin langsung oleh Ketua Tim Pemenangan Erat Bersalam Kaharuddin Kadir.

Dalam deklarasi itu, Kaharuddin Kadir menegaskan tiga parpol pengusung, yakni Partai Golkar, Partai Demokrat dan Gelora yang bergabung dalam koalisi "Parepare Maju" bertekad memenangkan Erat Bersalam di Pilkada Parepare.

"Menyatakan sikap kepada Erat Bersalam untuk bertekad memenangkan Pilkada Parepare," kata Kaharuddin.

Di hadapan ratusan simpatisan dan pendukung Erat Bersalam, Erna Rasyid Taufan optimis melaju dan memenangkan Pilkada Parepare dengan menyatunya dua kekuatan besar di Erat Bersalam.

Itu dengan hadirnya dua wali kota Parepare pada masanya, dua anggota DPR RI terpilih, dan bergabungnya kekuatan Komunitas Erna Durahman Zakiah.

"Dengan izin Allah, Erat Bersalam melaju dan memenangkan Pilkada Parepare. Kita sudah bekerja maksimal. Mari kita bertawakal," kata Erat, terharu.

Erat juga mengingatkan pendukungnya untuk tertib menuju Kantor KPU.

"Tetap tertib menuju KPU Parepare untuk mendftar. Kita ke sana bukan untuk gagah-gagahan. Kita ke sana untuk mengikuti proses dan mekanisme tahapan Pilkada Serentak 2024," kata Ketua Partai Golkar Parepare ini.

Sementara itu, Rahmat Sjamsu Alam (RSA) menambahkan Kota Parepare kini sudah maju tidak terlepas dari kerja-kerja Taufan Pawe sebagai Wali Kota Parepare dua periode.

"Erat Bersalam jika diamanahkan terpilih sebagai wali kota dan wakil wali kota Parepare akan melanjutkan pembangunan Parepare yang lebih maju dan lebih mensejahterakan masyarakat," kata Rahmat Sjamsu Alam.

Anggota DPR RI terpilih, Taufan Pawe mengungkapkan menyatunya beberapa komunitas menjadi energi baru pemenangan Erat Bersalam di Pilkada Parepare.

"Terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Komunitas EDZ yang menjadi energi dan kekuatan pemenangan Erat Bersalam. Begitu pun dengan tokoh dan pengusaha perempuan di Parepare, yakni Andi Sutra," dan Haja Mini, " ungkap Taufan Pawe.

Taufan Pawe juga menjelaskan, pasangan Erat Bersalam jangan diragukan kepemimpinannya, punya kapasitas dan kompetensi, memiliki integritas dalam melanjutkan pembangunan Parepare.

" Jabatan wali kota itu, bukan coba-coba. Butuh komitmen untuk mensejahterakan masyarakat. Pasangan Erat Bersalam, apa lagi diragukan. Ibu Erna Rasyid Taufan, isteri saya soleha. Percayakanlah kepada Erat Bersalam dalam melanjutkan pembangunan Parepare," tandas TP. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version