Raih Simpati Masyarakat, Simpul Dukungan MZ Makin Kuat

  • Bagikan

PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Parepare Muhammad Zaini (MZ) kembali bersilaturahmi dengan masyarakat Parepare. Kali ini, berlangsung di eks Pasar Seni, Jalan Mattirotasi, Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Jumat, 16 Agustus 2024, sore.

Pada kesempatan ini, dukungan warga kepada kembali meledak. Pasalnya, ribuan pendukung Muhammad Zaini hadir dalam sosialiasi itu. Kader Partai Gerindra ini, terus menuai simpati masyarakat Parepare maju dalam kontestasi Pilkada Serentak 2024.

Di harapan pendukungnya, Muhammad Zaini memperkenalkan, sekaligus mendekatkan diri agar dapat terbangun hubungan emosional yang lebih akrab dengan masyarakat Cappa Galung.

"Saya tentunya hadiri di sini sekaligus ingin mendengarkan secara langsung aspirasi dan masukan-masukan kita semua. Karena, saya tidak mau berjanji, saya ingin memberi bukti," katanya.

Karena itu, kata MZ, jika diamanahkan menjadi Wali Kota akan menjamin hak-hak warga tersalurkan dengan tepat sasaran.

"Karena saya mendengar banyak sekali keluhan seperti itu. Insya Allah, jika saya yang diamanahkan, hal itu tidak terjadi lagi," tegasnya.

Sosialisasi ini, hadir sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama yang memberikan dukungan kepada MZ di Pilkada Parepare. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version