Pilkada Pinrang Diikuti Tiga Paslon, Besok Pengudian Nomor Urut

  • Bagikan
Rapat pleno tertutup KPU Pinrang

PINRANG,PAREPOS.FAJAR.CO.ID--Tiga Pasangan Calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Pinrang resmi dinyatakan sebagai peserta Pilkada 2024. Melalui rapat pleno internal KPU Pinrang dilaksanakan di Kantor KPU Pinrang,Minggu 22 September 2024.

Empat dari lima komisioner KPU Pinrang hadir dalam rapat pleno sepakat menetapkan tiga paslon yakni Ahmad Jaya Baramuli-Abdillah Natsir, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi dan Usman Marham- Andi Hastri Wello.

Keputusan itu telah dituangkan dalam surat keputusan KPU Pinrang nomor 738 tahun 2024 tentang penetapan pasangan calon peserta pemilihan bupati dan wakil bupati pinrang tahun 2024.

Ketua KPU Pinrang Muh.Ali Jodding mengatakan, setelah penetapan, tahapan selanjutnya pengundian nomor urut.

"Pengundian nomor urut akan digelar di halaman Kantor KPU Pinrang, Senin 23 September 2024 (besok)"

Ali Jodding menjelaskan, acara pengundian nomor urut mengundang paslon dan seluruh partai politik pengusung.

"Untuk masing- masing paslon, kita akan batasi jumlah yang datang yaitu 50 orang berikut dari partai politik,"kata Ali Jodding

Pengambilan nomor urut bakal dilakukan melalui rapat pleno terbuka dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Pinrang.(*)

  • Bagikan