Peringati Hari Sumpah Pemuda, Kepsek SMPN 10 Ajak Pelajar Bangkitkan Semangat Kebangsaan

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.CO. ID - Kepala UPTD SMP Negeri 10 Parepare, Jalaluddin menjadi inspektur upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman UPTD SMP Negeri 10 Parepare, Senin 28 Oktober 2024. Upacara diikuti siswa-siswi dan guru serta staf UPTD SMP Negeri 10 Parepare.

Di hadapan peserta upacara, Jalaluddin membacakan sambutan seragam Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, mengingatkan bahwa memperingati Hari Sumpah Pemuda bagi pelajar sebagai momentum untuk terus bersatu, berkontribusi, dan mengikuti jejak para pendahulu dalam memperjuangkan bangsa.

"Mari kita bangkitkan semangat kebangsaan dan kesatuan demi kemajuan dan kesatuan bangsa, khususnya bagi pelajar dengan tiada henti belajar dengan tekun.," harapnya.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024 yang bertema, maju bersama Indonesia raya, ada tiga karakter dan kapasitas yang perlu dikapitalisasi setiap generasi muda untuk memenangi “pertarungan” masa depan, sekaligus dalam mewujudkan mimpi Indonesia.

Pertama, diperlukan generasi muda yang memiliki integritas yang tinggi, kedua, kapasitas keahlian dan intelektual yang cukup mumpuni, dan ketiga, karakter kepemimpinan yang peduli dan profesional. (*)

  • Bagikan