PAREPARE, PAREPOS.FAJAR. CO.ID - UPTD SMP Negeri 9 Parepare menggelar lomba Shalawat Jibril antar siswa. Kegiatan itu dalam rangka pembentukan karakter siswa.
Lomba tersebut dilaksanakan bekerja sama dengan Lazismu dan Majelis Anak Sholeh. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Parepare Makmur Husain hadir dalam kegiatan itu.
UPTD SMPN 9 Kota Parepare Hasdir Subroto mengatakan,
lomba Shalawat Jibril merupakan salah satu bentuk kegiatan yang dapat digunakan untuk mendukung pembentukan karakter siswa.
"Shalawat Jibril sendiri adalah shalawat yang dikenal dengan kemuliaannya, yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW kepada para sahabat dan memiliki banyak manfaat, terutama dalam mendekatkan diri kepada Allah," katanya.
Dia menyampaikan, lomba Shalawat Jibril tidak hanya berfungsi sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai media yang sangat efektif dalam membentuk karakter siswa, menjadikan mereka lebih baik dari segi spiritual, sosial, dan emosional.(has)