BARRU, PAREPOS. FAJAR. CO.ID --
Pemerintah Kabupaten Barru dalam waktu dekat ini akan membentuk Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja. Dinas baru itu nantinya akan menangani khusus masalah perindustrian.
Wakil Bupati Barru Abustan pada kegiatan Konsultasi Publik Penyusunan RPJMD Kabupaten Barru Tahun 2025-2029 dan Penyusunan RKPD Kabupaten Barru Tahun 2026 di Gedung MPP menjelaskan, Dinas perindustrian nantinya menangani khusus masalah industri.
"Saya sudah perintahkan kepada Kabag Organisasi agar membentuk Dinas Perindustrian yang khusus menangani industri,"ungkapnya.
Menurut mantan Kadis Pendidikan ini, Kawasan Industri Barru atau Kibar wajib ada, itu sesuai dengan janji politik saya bersama dengan Andi Ina Bupati Barru.
Dalam hal pengembangan Kawasan Industri Barru salah satu hal yg perlu dibenahi adalah pembentukan Dinas Perindustrian sebagai nomenklatur Perangkat Daerah dalam hal ini Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja.
Selain itu RPJMD 2025-2029 sudah harus secara jelas menggambarkan Penjabaran Program Prioritas Kepala Daerah Tahun 2025-2030 yang jumlahnya ada 17 Kegiatan Prioritas diantaranya Pengembangan Kawasan Industri Barru, Pembangunan Infrastruktur Jalan, Irigasi dan Air Minum, Pengembangan Destinasi Pariwisata Tuntas, Pelatihan Vokasi. (*)