Andi Azharun Nur Dhany Layak Menjadi Representasi Suara Warga Balanipa

  • Bagikan

Andi Azharun Nur Dhany

POLMAN, PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- Meski masih dua tahun jelang pemilihan, salah satu cucu pahlawan nasional dari tanah mandar Andi Depu Maraddia Balanipa yakni Andi Azharun Nur Dhany mulai menyeruak ke permukaan dan dianggap sebagai figur kompeten untuk mewakili warga khususnya di Kecamatan Balanipa untuk duduk di kursi DPRD Kabupaten Polewali Mandar (Polman).

DPRD Polman butuh figur muda yang berkualitas. " Saya kira nama Andi Azharun Nur Dhany layak dinominasikan pada pemilihan legislatif di tahun 2024, terlebih kedekatan dan keluarga besarnya yang sebahagian besar berprofesi sebagai nelayan," ujar Kepala Desa Pambusuang, H. Tiswan S.Sos.

Andi Azharun Nur Dhany merupakan putra dari pasangan H Aco Parenrengi Depu dan Hj Anita Maula. Suami dari Nursyam tersebut kini fokus dalam karirnya sebagai teknikal support di Telkomsel. Menurut H Tiswan, selain sebagai cucu dari Pahlawan Nasional. Ayah dari Andi Azharun Nur Dhany, telah dikenal sebagai salah satu figur yang selama ini mampu mengawal tiap kebijakan pemerintah dengan mendorong keberpihakan kepada masyarakat kecil yang sebahagian besar adalah nelayan melalui lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang dinahkodainya.

Secara pribadi, kata Kepala Desa Pambusuang yang baru terpilih pada pelaksanaan Pilkades serentak itu, mendukung penuh figur Andi Azharun Nur Dhany untuk maju di Pileg 2024. Ayah dari
Andi Nhadien Parenrengi Depu, Andi Daffa Maula Parenrengi dan Andi Nadia Parenrengi Depu dinilai sebagai sosok yang smart, credible, capable and conceptor.

Maka dia berharap agar para pemilih di Pemilu Serentak 2024 bisa menyeleksi dan melihat rekam jejak para kontestan di seluruh jenis pemilihan termasuk di DPRD Polman. Salah satunya indikator yang perlu dimiliki adalah sosok yang bisa menjadi representasi suara warga, khususnya di Desa Pambusuang dan Kecamatan Balanipa terkhusus.

Senada dukungan juga disampaikan Sayed Alwi Muhammad Sihab bahwa sebuah kesyukuran dengan adanya keinginan maju Andi Azharun Nur Dhany di Pileg 2024. " Alhamdulilah, kita yakin suara nelayan akan kian terdengarkan lagi. Terlebih, sosoknya memang adalah petarung dan pecinta laut. Terlebih, dengan adanya beragam budaya mandar khususnya di Kecamatan Balanipa akan membawa kearah yang lebih baik,"jelasnya.

Dia pun mengingatkan banyaknya caleg yang enggan membuka data dirinya. Hal ini patut disayangkan di tengah era keterbukaan informasi. Maka saatnya rakyat bisa lebih kritis dan berhati-hati lagi dalam memilih caleg di pemilu mendatang. Pilihlah caleg yang benar-benar kita kenal profil dan rekam jejaknya. Jangan sampai kita memilih "caleg dalam karung" yang berpotensi melahirkan wakil rakyat yang nihil integritas. (*)

  • Bagikan