Rumah Direhab Prajurit Kodim Polman, Warga Terharu

  • Bagikan

POLMAN, PAREPOS.FAJAR.CO.ID - Wujud kepedulian TNI kepada masyarakat, Kodim 1402/Polman melakukan bedah rumah warga tidak layak huni di Dusun Leppan, Desa Kelapa Dua, Kecamatan Anreapi, Kabupaten Polewali Mandar.

Program bedah rumah tidak layak huni yang dilakukan Kodim 1402/Polman, merupakan salah satu bagian dari program Kepala Staf Angkatan Darat sebagai sarana dalam membantu pemerintah daerah untuk mengentaskan kemiskinan.

Dandim 1402/Polman, Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi MTr(Han), Selasa (6/12) mengatakan, bedah rumah program Kasad dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Salah satunya yaitu dengan membantu warga yang kurang mampu untuk memiliki rumah yang layak huni.

"Ini juga bagian dari program Babinsa Masuk Dapur warga. Sesuai perintah harian dari Bapak Kasad bahwa TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan warga dan menjadi solusi. Sasaran utama adalah warga yang kondisi rumahnya benar-benar masuk kategori perlu dibedah," kata Dandim.

Dengan adanya program ini, diharapkan warga bisa menempati rumahnya dengan layak, sehingga kemanunggalan TNI bersama rakyat bisa terbina makin erat. "Hari ini masih tahap pembangunan pondasi dan pengerjaan kayu yang sedang dikerjakan anggota Kodim bersama warga," ucap Dandim.

Sementara Adeng, Warga Dusun Leppan, Desa Kelapa Dua yang mendapat rehab rumah dari Kodim 1402/Polman menyampaikan terima kasih karena mendapat perhatian dari TNI.

"Ini bukan renovasi pak, karena rumah saya memang sudah lapuk, dirobohkan kemudian dibangun kembali oleh Tentara dari Kodim 1402/Polman," ucap Adeng.

"Kami sekeluarga terharu dan sangat berterimakasih atas bantuan bapak tentara dalam membangun rumah kami, semoga perbuatan baik ini dibalas oleh Tuhan dan selalu diberikan perlindungan dalam setiap pelaksanaan tugasnya,“ tandasnya. (*)

  • Bagikan