Awal Juni, JCH Majene Tergabung Kloter 18 Diberangkatkan

  • Bagikan

MAJENE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene menggelar Rapat Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji 1444 Hijriah-2023 Masehi berlangsung di ruang rapat Sekretaris Daerah (Sekda) Majene, kemarin.

Rapat itu, dipimpin Sekda Majene H Ardiansyah, membahas agenda pembentukan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), waktu dan tempat pemberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Majene tahun haji 2023.

Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Majene H Muslim mewakili Kepala Kantor Kemenag Majene menyebut, JCH Majene sebanyak 238 yang akan berangkat Minggu malam 4 Juni 2023.

"Peserta JCH ini, tergabung dalam kloter 18 yang akan diterima di Asrama Haji Sudiang Makassar pada tanggal 5 Juni 2023, Pukul 08.00 Wita pagi dan terbang pada tanggal 6 Juni 2023 pukul 05.40 Wita," terang Muslim.

Diketahui jumlah JCH tahun ini lebih banyak jika dibandingkan tahun lalu yang berkisar 100 lebih JCH. Peningkatan jumlah ini perlu disyukuri dan semoga ke depannya tetap bertambah dan terus meningkat.

Turut Hadir, Perwakilan Kapolres Majene, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra H Mustamin, Staf Ahli Ekbang dan Kesra Muh Jafar, Kadis Kesehatan dr Rahkmat Malik, Kadis Perhubungan Mukhlis, Kabag Kesra Akhsan Katta beserta Staf, Analis Kebijakan Bagian Umum Setda Sugianto, Kominfo Tarman, Kasatpol PP Majene H Zainal Arifin, Kabag OPS Polres Majene Suparman, Kasat Lantas Polres Majene, Ketua Baznas Majene KH A Majid Jalaluddin, dan Staf Seksi PHU Majene Mustakim serta pihak terkait lainnya. (edy)

  • Bagikan