Syeh Asal Palestina Sukses Taushiyah di Parepare

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Syech Wisam Hasan Sulaiman Bin Zarab Ulama dan Hafidz Al Qur'an dari Palestina atas rekomendasi Baznas RI dan MUI Pusat telah berhasil menunaikan Taushiyah di kota Parepare di tiga berbeda pada malam Nuzulul Qur'an 17 Ramadhan 1445 H bertepatan Rabu 27 Maret 2024.

Adapun lokasi tersebut yang menjadi pusat dakwahnya yakni Masjid Raya Kota Parepare sebagai masjid yang cukup tua dan bersejarah.

Sekitar seribuan jemaah tarawih yang datang dari berbagai tempat mendengarkan dengan antusias ceramah dan nasehat Sang Hafidz dari asal negeri para nabi tersebut dengan inti pesan yakni Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah jalan utama meraih Taqwa.

"Kedua sebagai muslim senantiasa menjalin ukhuwah dengan muslim lainnya sebagaimana gambaran nabi Saw bahwa seorang muslim itu dengan muslim yang lainnya laksana satu tubuh jika ada anggota tubuh yang sakit maka anggota tubuh yang lain ikut merasakannya," ungkap mahasiswa program Doktor di Al Azhar Mesir yang diterjemahkan oleh pendamping Syech Ustaz Ilham Ilyas, Lc

Seperti kondisi di Palestina, katanya, berbeda kondisi Ramadan tahun ini dengan Ramadan tahun lalu, kalau tahun lalu masih banyak masjid yang berdiri yang ditempati beribadah, sekarang semuanya sudah hancur diserang roket Yahudi.

Sudah lebih 40 ribu warga meninggal dan saat ini kondisi kehidupan sangat sulit sekadar berbuka dan sahur hanya dengan seteguk air.

"Kondisi ini menjadi ujian buat kita semua untuk membantu mereka dengan dua cara yakni mendoakan kami semoga mengangkat Allah penderitaan ini dan kedua berinfak bersedekah melalui Baznas karena bantuan melalui Baznas sudah banyak masuk memberikan pertolongan," Terang Syech Wisan.

Usai Ceramah Tarwih Syech sempat memimpin Salat Tarawih dengan suara yang syahdu dan mengharukan jemaah.

Di tempat kedua Syech menggembirakan kaum milenial yang meramaikan pasar Ramadan di Lapangan A Makkasau dengan ajakan untuk mendirikan salat, bertaubat dan banyak berbuat amal Shaleh dan menutup taushiahnya dengan tilawah dan doa keberkahan untuk Parepare dan keselamatan untuk Indonesia.

Sesi akhir dari safari Ramadan Syech Wisan dengan saalat subuh di Masjid Al Fatihah Sumpang Minangae sekaligus didapuk menjadi imam salat subuh. (**)

  • Bagikan