PAREPOS.FAJAR.CO.ID, PAREPARE-- Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melaksanakan upacara memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60. Kegiatan itu, berlangsung khidmat di halaman Kantor Wali Kota Parepare, Selasa, 12 November 2024.
Upacara HKN ke-60 ini, dihadiri oleh berbagai lapisan insan kesehatan dan perangkat daerah yang turut memperingati komitmen nasional dalam menciptakan masyarakat sehat serta mewujudkan cita-cita Indonesia yang lebih sehat dan kuat di masa depan.
Sekretaris Daerah (Sekda)Kota Parepare, Muh. Husni Syam bertindak sebagai inspektur upacara (Irup) menyampaikan pesan Kesehatan. Husni Syam pun mengajak para tenaga kesehatan untuk terus berkontribusi dalam upaya menjaga dan meningkatkan kesehatan masyarakat.
Dia menekankan pentingnya peran tenaga kesehatan sebagai pelayan yang senantiasa memberikan kualitas terbaik dalam setiap tindakan dan pelayanan.
“Kita perlu aktif menjaga kesehatan masyarakat, khususnya dalam penanganan kasus stunting dan penurunan kasus tuberkulosis (TB) di Kota Parepare,” ujarnya.
Dia menjelaskan bahwa tenaga kesehatan menjadi ujung tombak dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat dengan memberikan perhatian khusus pada dua isu tersebut.
Selain itu, di juga mengingatkan pentingnya memulai pola hidup sehat dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar.
“Menjaga kesehatan bukan hanya tugas para tenaga medis, tapi harus dimulai dari kita sendiri dan lingkungan terdekat kita. Ini juga bagian dari mendukung program pemerintah menuju Indonesia Sehat dan Indonesia Emas pada 2045,” tandasnya. (*)