BARRU PAREPOS. FAJAR. CO.ID— Komisi II DPRD Barru, Kamis(17/4/2025) bahas Budidaya Berkelanjutan Penanaman Tembakau bersama Kelompok Tani Tellu Tarinna. Audience ini dipimpin Ketua Komisi II Syamsu Rijal.
Dalam pertemuan ini juga dihadirkan Dinas Pertanian, BKAD dan Bagian Ekonomi. Audience yang berlangsung di ruang rapat Komisi II. Ketua Komisi II DPRD Barru Syamsu Rijal meminta kepada Petani Tembakau untuk terus mengembangkan tanaman tembakau yang sudah punya brand tradisional dan perlu dipertahankan.
“Para petani tembakau di desa Kading perlu disupport oleh para pemangku kepentingan. Termasuk para penyuluh, kepala desa agar petani terus melakukan inovasi dalam pengembangan tanaman tembakau,” ujar Syamsu Rijal.
Ketua Komisi II DPRD Barru Syamsu Rijal menyatakan pihaknya memberikan harapan kepada kelompok Tani untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas tanaman. “Apalagi tanaman tembakau ini memiliki nilai ekonomi yang sangat menjanjikan, hal tersebut perlu diberikan motivasi kepada para petani tembakau karena tanaman ini sangat berperan dalam pengwilayahan komoditas,” terangnya.
“Kegiatan kelompok tani seperti yang dikembangkan Kelompok Tani Tellu Tarinna patut diapresiasi dan perlu dikawal para pemangku kepentingan. Hal tersebut merupakan dukungan terhadap program Asta Cita Presiden Prabowo unruk meningkatkan Ketahanan Pangan,” pungkasnya. (*)