Pleno Golkar Parepare Minta Ketua DPD I Revitalisasi Kepengurusan Golkar Sulsel

  • Bagikan

PAREPARE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID-- DPD II Partai Golkar Kota Parepare menetapkan rekomendasi strategis dalam rapat pleno diperluas. Rapat itu dipimpin Ketua DPD II Partai Golkar Parepare,  Hj Erna Rasyid Taufan di Kantor Golkar Parepare,  Jalan Beringin pada Senin malam,  4 Juli 2022. 

Setidaknya, tercatat ada sembilan rekomendasi yang dihasilkan dalam pleno dipeuas itu. 

Salah satunya yang paling mendasar mendukung Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartato maju sebagai Calon Presiden pada Pilpres mendatang,  dan mendukung Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel,  Dr HM Taufan Pawe maju Calon Gubernur Sulsel pada Pilgub mendatang.

 "Kami bahkan all out memenangkan Bapak Airlangga Hartato pada Pilpres dan Pak Taufan Pawe di Pilgub Sulsel, " ungkap Ketua Harian Golkar Parepare,  Kaharuddin Kadir dalam jumpa persnya ke sejumlah awak media di Kafe Warna Warni pada Kamis malam,  7 Juli 2022.

Dalam jumpa pers. Kaharuddin Kadir didampingi Sekretaris Golkar Parepare,  Hamran Hamdani,  Ketua Bappilu,  Fadly Agus Mante serta pengurus lainnya,  Sultan Yuaris. 

Rapat pleno diperluas ini,  juga membahas berbagai kesiapan partai berlambang  beringin rindang itu, dalam menghadapi pelaksanaan verifikasi partai poliitik untuk Pemilu 2024, mendatang. Termasuk,  Golkar Parepare telah mematangkan strategi pemenangan Pemilu 2024.

"Rapat pleno diperluas berlangsung secara kekeluargaan, dan penuh semangat Partai Golkar," ujar Kaharuddin Kadir. 

Dia pun menjelaskan, konferensi pers ini sangat penting diselenggarakan Partai Golkar, karena dapat menyampaikan hasil rapat pleno diperluas yang dianggap sangat penting untuk diketahui masyarakat umum terkait dengan situasi dan kondisi Partai Golkar di Sulsel dan di Kota Parepare. 

Menurutnya,  satu poin rekomendasi  dari hasil rapat pleno  Golkar Parepare,  yakni  rekomendasi ini ditujukan kepada Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe diminta untuk melakukan evaluasi dan revitalisasi terhadap kepengurus Golkar Sulsel dalam rangka memperkuat barisan Golkar di Sulsel. 

"Hal ini sangat penting dilakukan, mengingat kita akan memasuki tahapan Pemilu di bulan Agustus ini, " kata Kaharuddin Kadir. 

"Evaluasi kepengurusan itu, tentu harus mendasarkan asas yang berlaku di Partai Golkar, prestasi, dedikasi, loyalitas dan tidak tercela (PDLT)," sambungnya.  

Dia menambahkan, melalui hasil rapat pleno ini, agar Bapilu Partai Golkar Kota Parepare, segera membuat tim untuk menghadapi proses pendaftaran pemilu, serta membentuk panitia untuk persiapan pelantikan DPD II Partai Golkar, baik di tingkat DPD II,  kecamatan dan kelurahan. 

"Untuk ditingkat kecamatan kita sudah 

tandatangani surat keputusan (SK) oleh Partai Golkar Kota Parepare, sedangkan di tingkat kelurahan sk-nya masih sementara berproses,"ungkapnya. 

Kaharuddin Kadir mengatakan, yang lebih penting juga, terkait Kartu tanda Anggota (KTA) Partai Golkar. Sampai saat ini, target yang diberikan DPD I untuk melakukan rekrutmen keanggotaan sebanyak 1000.

"Tapi kita di partai Golkar Kota Parepare, tidak hanya sampai titik 1000 karena itu kita sudah capai. Sekarang ini, kita sudah berada di angka sekitar 1.500-an,  kita terus menggenjot ini, karena ini salah satu syarat penting karena salah satu syarat administrasi yang harus kita penuhi dalam pemilu. Sebenarnya untuk syarat pendaftaran itu, seper seribu dari jumlah penduduk di Kota Parepare. Berati 154 KTA harus dipersiapkan minimal, tapi kita pakai pola maksimal, "jelasnya. 

Kaharuddin Kadir juga mengemukakan

alasan dan pertimbangan Partai Golkar Parepare menjagokan Taufan Pawe sebagai Calon Gubernur Sulsel, karena  Taufan Pawe adalah simbol partai dan kader terbaik Partai Golkar. 

"Pak Taufan Pawe selaku Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel tentu beliau adalah kader terbaik di Sulsel, terbukti beliau meraih pucuk kepemimpinan di Partai Golkar sehingga dia adalah simbol partai," tegasnya.

"Simbol partai itu bagi Golkar, kalau dia bertarung mewakili partai, kewajiban semua kader bukan cuma mendukung, tetapi sekaligus memenangkan. Serta, beliau selama di pemerintahan dua periode menjadi Wali Kota Parepare,  luar biasa perubahan terjadi di Parepare yang sangat signifikan, dan kami anggap beliau sangat berkompeten dan layak di anggap jadi Gubernur Sulsel," tegasnya. 

Tak hanya itu,  rapat pleno diperluas Golkar Parepare juga merekomendasikan evaluasi dan revitalisasi kepengurusan Golkar Parepare. 

"Ini tujuannya agar seluruh pengurus Golkar Parepare lebih aktif, bergerak massif dan solid memenagkan Golkar di setiap gelanggang politik. Terpenting mengevaluasi kepengurusan yang tidak aktif yang dapat menggangu perjuangan Partai Golkar, " beber Kaharuddin Kadir. 

Ketua Bapilu DPD II Partai Golkar Kota Parepare, Fadly Agus Mante mengatakan, dalam hal menghadapi Pemilu ada beberapa persiapan yang akan dilakukan.

Khususnya di Parepare ada beberapa program yang dijalankan, selain pendekatan secara struktural ada juga kerja-kerja yang akan dijalankan yaitu 'Golkar Menyapa' dan 'Golkar Bergerak'. 

"Golkar menyapa ini, akan hadir di setiap sudut sudut kota. Kita beda dengan partai partai yang lain," tandas mantan anggota DPRD Kota Parepare ini. (has)

Editor: PAREPOS
  • Bagikan