Pemda Majene Peringati Nuzulul Qur’an di Masjid Nurul Hidayah Tanjung Batu

  • Bagikan

MAJENE, PAREPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Daerah Majene dan jajarannya memperingati malam Nuzulul Qur'an atau malam ke 17 Ramadan 1444 Hijriah 2023 Masehi yang dipusatkan di Masjid Nurul Hidayah Tanjung Batu Timur, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, kemarin.

Rombongan Pemda Majene dipimpin Bupati Majene Andi Achmad Syukri beserta sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemkab Majene. Hadir pula unsur Forkopimda dan jemaah Masjid Nurul hidayah.

Bupati Majene Andi Achmad Syukri dalam sambutannya berharap bulan Ramadan ini dapat dijadikan momentum untuk memperbaiki diri dan meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan terhadap ajaran Al-Qur'an.

Bupati Majene melanjutkan bukankah salah satu ukuran kebaikan seseorang tergantung dengan tingkat interaksinya dengan Al-Qur'an,  mempelajari dan mengajarkan Al-Qur'an tidak terbatas dalam konteks bacaan, tetapi lebih dari itu mempelajari dan mengajarkan nilai dan ajaran Al-Qur'an secara utuh dan menyeluruh

"Mari kita sama-sama mulai membangun pribadi yang beradab secara Qurani yang akan berlanjut kepada membangun keluarga Qurani yang mudah-mudahan dari sini akan lahir masyarakat Qurani dan generasi Qur'an, sehingga terwujud Majene yang unggul mandiri dan religius," pesan Bupati Majene.

Sedangkan Kapolres Majene AKBP Toni Sugadri yang hadir dalam peringatan Nuzulul Qur'an juga mengajak memaknai Al-Qur'an sebagai petunjuk, karena itu sudah menjadi keyakinan umat muslim. (edy)

  • Bagikan